Jumat, 25 Mei 2012

Kandungan Gizi dan Nutisi Alpukat / Avokad

Assalamalaikum Wr. Wb.


Banyak orang yang khawatir akan lemak yang terkandung dalam alpukat, namun seharusnya ini tidak perlu dikhawatirkan karena lemak yang terkandung dalam alpukat adalah lemak sehat.
Nutrisi AlpukatAlpukat (Avocado) merupakan salah satu buah yang populer. Rasa alpukat yang gurih dan nikmat membuatnya menjadi banyak digemari. Alpukat bisa dijadikan jus, es buah, atau campuran salad.
Sebenarnya apa saja sih yang terkandung dalam alpukat?
Berikut akan diulas kandungan nutrisi dalam buah alpukat dan manfaatnya bagi kesehatan:
1. Kalori
Satu buah alpukat yang berukuran sedang memiliki daging buah sekitar 150 gr.  Setiap porsi alpukat (sekitar 30 gr) mengandung 50 kalori. Sedang satu buah utuh alpukat mengandung sekitar 250 kalori.
2. Lemak
Sebagian besar kalori dalam buah alpukat berasal dari lemak. Per porsi alpukat mengandung 4,5 gr lemak, sehingga kalori dari lemak sekitar 35, dari total kalori 50.
Kabar baiknya, sebagian besar lemak yang terkandung dalam alpukat adalah lemak tak jenuh tunggal (monounsaturated fat) yaitu sekitar 3 gr, dan setiap porsi penyajian hanya mengandung 0,5 gr lemak jenuh (saturated fat).
Hal ini membuat alpukat sebagai salah satu makanan sumber lemak yang sehat. Jadi, hilangkan kekhawatiran akan lemak jahat yang terkandung dalam buah alpukat.
3. Vitamin dan Mineral
Alpukat mengandung hampir 20 vitamin dan mineral yang berbeda, meskipun dalam jumlah kecil, dan dapat menyediakan sekitar 10 % kebutuhan vitamin dan mineral harian dalam setiap porsinya.
Beberapa vitamin dan mineral yang paling banyak terkandung dalam buah alpukat adalah vitamin C, vitamin K, folat, kalium, zat besi, vitamin E, dan vitamin B6.
4. Lutein
Salah satu kandungan nutrisi yang paling penting dari alpukat adalah lutein, suatu carotenoid, phytonutrient dan antioksidan alami.
Satu porsi alpukat mengandung 81 mcg lutein yang dapat membantu kesehatan mata. Mengonsumsi lutein dapat mengurangi risiko degenerasi makula mata karena usia.
5. Kandungan Lain
Natrium (Sodium) dan kolesterol yang terkandung dalam alpukat dapat diabaikan karena satu porsi alpukat hanya mengandung 1 gr protein.
Selain itu, alpukat mengandung 3 gr karbohidrat dalam setiap porsinya dan 1 gramnya adalah serat makanan (dietary fiber). Oleh karena itu, alpukat menjadi pilihan yang baik bagi orang-orang yang diet rendah karbohidrat.
6. Manfaat bagi Kesehatan
Satu porsi alpukat mengandung 0,5 gr asam lemak omega-3 dan omega-6 yang memiliki sejumlah potensi manfaat bagi kesehatan, termasuk diantaranya adalah untuk meningkatkan kesehatan otak, menurunkan risiko kanker, dan menurunkan risiko penyakit jantung.
Manfaat lain dari alpukat untuk kesehatan adalah bila digunakan sebagai pengganti mentega dan keju, alpukat akan dapat mengurangi asupan kolesterol, lemak jenuh, dan natrium
Waalaikumsalam Wr. Wb.

0 komentar:

Automatic Backlink

Please copy code below to get free backlink, copy this in to your web/blog and after you click it it will automatic displayed in 'Backlink Created', in bottom bar.
Free Auto Backlink - Gratis Backlink Otomatis

Backlink

 
Copyright © . Blogger Pendidikan Keren - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger